ALLAH

ALLAH

Kamis, 06 Oktober 2011

Windows Movie Maker untuk Windows 7


            Nama ini sudah tidak asing lagi untuk pengguna komputer yang hobi membuat video, Windows Movie Maker sudah lama ada dalam sebuah sistem operasi windows. Software ini memungkinkan kita dapat membuat video dengan menggunakan kumpulan beberapa foto dan video yang kita miliki. Sehingga kita dapat berkreasi dalam membuat video yang kita inginkan.
            Windows Movie Maker, mampu memberikan beberapa efek animasi yang dapat kita gunakan dalam pembuatan sebuah video. Windows Movie Maker cocok digunakan sebagai pemula yang hobi dalam pembuatan video. Software ini  begitu praktis, dan mudah untuk dipelajari. Namun, Windows Movie Maker ini tidak mempunyai fitur-fitur selengkap software-software pembuat video atau editing video yang lainnya.
            Pada windows 7, Windows Movie Maker tidak terdapat pada sistem begitu saja seperti pada windows xp, kita harus mendownload dan menginstalnya terlebih dahulu. Anda dapat mendownloadnya di :
http://www.softpedia.com/get/Multimedia/Video/Other-VIDEO-Tools/Windows-Live-Movie-Maker.shtml
Atau dari url lainnya.
Berikut adalah cara menginstal Windows Movie Maker pada windows 7 :
1.      Download installer Windows Movie Maker terlebih dahulu, bernama Windows Live Essentials (sebuah paket software tambahan dari windows) lebih baik yang offiline installer, karena menjaga keamaan saat kita menginstal software tersebut (mencegah corrupt file saat menginstal).
2.      Setelah installer didapat, buka file tersebut, dengan klik kanan mouse, pilih “run as administrator”. Maka akan muncul seperti gambar dibawah ini.



3.      Tedapat 2 pilihan yang dapat dipilih, yang pertama menginstal semua software yang terdapat dalam Windows Live Essentials, yang kedua memilih software apa saja yang ingin kita instal. Apabila anda hanya ingin menginstal atau memasang Windows Movie Maker saja, lebih baik pilih pilihan kedua “Pilih Program yang ingin Anda instal”.
4.      Apabila Anda hanya ingin menginstal Windows Movie Maker saja, ceklist pada “Photo Galery and Movie Maker” saja.



5.      Selanjutnya tunggu proses instalasi hingga selesai.

Setelah proses selesai, shortcut Windows Movie Maker tidak akan muncul di layar desktop Anda, hal ini bukan karena Anda gagal dalam menginstal Windows Movie Maker. Anda bisa cek di Start menu, pilih “All Programs” maka disitu akan terlihat Windows Movie Maker yang telah kita instal tersebut.



semoga bermanfaat, terima kasih. ^_^

nb : Klik gambar untuk memperjelas.

Nama   : Muhhamad Agus Sunaryono
Kelas   : 2IA01
NPM   : 54410851

1 komentar:

  1. 20Bet Casino Review: $10 No Deposit Bonus & Free Spins
    20Bet is a newcomer to the online casino market but they have made クイーンカジノ waves in the online 10bet gambling world. Their latest release, 20Bet Casino, is a 메리트카지노

    BalasHapus